cTrader

cTrader

cTrader adalah platform Forex dan CFD populer yang menawarkan fitur-fitur trading canggih, antarmuka yang intuitif, dan kustomisasi berkode. Tersedia di Windows, Mac, IOS, Android, atau browser apa pun, cTrader menawarkan kepada para trader berbagai kemampuan yang tidak tersedia di platform lain.

Unduh cTrader dan akses fitur-fitur seperti opsi kedalaman pasar tingkat lanjut (kedalaman standar, kedalaman harga, dan kedalaman VWAP), 26 kerangka waktu, dan 70+ indikator bawaan yang memberi Anda gambaran umum secara lengkap tentang pasar dan perkiraan eksekusi.

MT4 main image

Mengapa Trading di cTrader?

Trading dalam sekali klik
Dalam “Mode QuickTrade” cTrader, Anda bisa membeli atau menjual dengan sekali klik. Atur pengaturan jenis order, level stop loss dan take profit, lalu trading dengan mudah.
Kedalaman Pasar Tingkat Lanjut
cTrader menawarkan 3 pengaturan kedalaman pasar yang memberikan Anda wawasan luas tentang likuiditas pasar dan eksekusi Anda.
Grafik Tingkat Lanjut
Atur grafik Anda dengan berbagai jenis grafik, mulai dari grafik candlestick hingga Heikin, dan manfaatkan salah satu dari 26 Kerangka Waktu dan 70+ indikator untuk mendapatkan pengaturan trading yang tepat.
cAlgo
Dengan menggunakan solusi trading algoritmik cTraders, trader bisa membuat strategi otomatis yang kuat atau memasang EA atau bot trading sendiri.
Banyak Indikator, Banyak Kerangka Waktu
26 Kerangka waktu, 70+ indikator, dapatkan informasi harga hingga ke tick dengan berbagai fitur canggih cTrader.
Antarmuka yang rapi
Dapatkan semua informasi trading Anda dalam antarmuka yang jelas dan intuitif. Lihat sentimen pasar, analisis, kedalaman pasar, dan banyak lagi saat Anda membuka aplikasi.

FAQs

Mengapa cTrader tidak menyediakan Akun Klasik?
Karena cTrader dirancang agar menjadi platform yang lebih institusional, platform ini menggunakan struktur biaya institusional standar berdasarkan biaya per-satu juta volume trading nosional. Perbedaan utama antara Akun Klasik dan Akun Zero adalah di Akun Zero Anda bisa mencoba Raw Spread kami. Artinya, Anda perlu menghitung komisi secara manual. Baca selengkapnya tentang cara menghitung komisi cTrader di FAQ Komisi cTrader.
Bagaimana cara mengatur akun cTrader saya?
Untuk mengatur akun cTrader Anda, masuk ke Hub Klien Fusion, dan buka akun cTrader (pilih leverage dan mata uang dasar). Unduh versi cTrader yang Anda inginkan (Desktop, Seluler, atau Web). Anda akan segera menerima email berisi informasi login cTrader Anda. Pastikan akun atau demo Anda telah didanai, lalu masukkan informasi login tersebut ke akun cTrader Anda dan mulailah trading.
Dapatkah saya menggunakan akun demo di cTrader?
Ya, kami sangat merekomendasikan akun demo untuk trader baru agar Anda bisa lebih memahami tentang komisi rendah, spread rendah, dan likuiditas tinggi.
Apakah komisi di cTrader berbeda?
Kami bangga dapat memberikan biaya yang rendah dan kami juga ingin memberikannya di cTrader. Meskipun komisi di MetaTrader dan cTrader akan terasa mirip, ada perbedaan penting dalam penghitungan yang perlu Anda pahami guna memastikan Anda telah menghitung biaya secara akurat.
Di MetaTrader, komisi dibebankan per lot. Di cTrader, komisi dibebankan dengan tarif sebesar $2,25 per $100.000 volume trading nosional (keduanya dalam mata uang dasar trading).
Jadi, jika di cTrader Anda melakukan trading 1 lot EURUSD (100.000 EUR nilai trading nosional per pihak), komisinya akan senilai 2,25 EUR per pihak atau 4,5 EUR round-turn.
Namun, jika Anda melakukan trading 1 lot AUDUSD ($100.000 AUD nilai nosional), komisinya akan senilai $2,25 AUD (per pihak) atau $4,5 AUD round-turn.
Dari dua contoh di atas, Anda dapat melihat bahwa komisi yang dibebankan sedikit berbeda dalam sistem per-lot karena biaya komisi akan selalu sebanding dengan volume trading nosional, bukan lot trading. Trading dalam EUR membebankan komisi dalam mata uang Euro dan trading dalam AUD membebankan komisi dalam mata uang Dolar Australia sehingga biaya trading sedikit berbeda. Nilai ini akan dikonversi kembali ke mata uang akun Anda secara otomatis.
Perbedaan penting lain yang harus dipertimbangkan adalah ketika lot standar tidak sepenuhnya bernilai nosional 100.000 untuk semua produk, seperti saat melakukan trading dengan Emas atau Perak.
Dengan instrumen ini, Anda perlu mempertimbangkan nilai nosional, dan bukan hanya ukuran lotnya. Seperti pada contoh di atas, saat Anda melakukan trading dengan nilai nosional US $100.000, Anda tetap dikenai komisi sebesar US$2,25.
Apakah cTrader tersedia di komputer Mac?
Yes! To download theYa! Untuk mengunduh aplikasi Mac cTrader, klik tautan ini.
Dapatkah saya mengakses akun cTrader dari komputer yang berbeda?
Ya. Jika Anda memiliki informasi login yang benar, Anda bisa masuk ke akun di komputer dan aplikasi cTrader yang berbeda (misalnya, Desktop dan Web)
Akun apa saja yang tersedia di cTrader?
Klien Fusion Markets memiliki akses ke Zero dari Fusion Markets. Akun bebas swap juga sedang dalam proses dalam waktu dekat.  Lihat FAQ kami di atas tentang mengapa kami tidak menawarkan akun klasik.
Bagaimana cara saya masuk?
Untuk masuk ke cTrader Anda, masukkan informasi login dari email cTrader. Jika Anda telah mengubah kata sandi dan tidak mengingatnya, hubungi tim dukungan dan kami akan menyelesaikan masalah ini.
Siap Memulai Trading?
Mulai dengan akun live atau dapatkan demo gratis